Minggu, 26 April 2009

Ketagihan Dunia Maya dan Waktu Belajar

Dunia Maya adalah Dunia internet yang menggiurkan bagi para remaja globalisasi. Banyak manfaat yang dapat kita peroleh dari dunia maya,kita dapat memperoleh banyak informasi dan dapat menjadi tempat refresing kita disaat kita jenuh. Banyak yang mengatakan jika dunia maya ini membuat kita ketagihan apalagi banyak situs yang menyenangkan di dunia maya bagi para pelajar,contohnya game online,facebook,friendster,dan yang lain-lain. Boleh-boleh saja kita bermain atau sekedar mampir di dunia maya,tapi janganlah kita keterusan atau ketagihan dengan dunia Maya karena akan mengurangi waktu belajar kita untuk meraih masa depan yang lebih terang. 

Tugas kita sebagai pelajar adalah belajar dan itu wajib untuk dilakukan seluruh pelajar di dunia. Boleh saja kita refreshing jika kita sedang jenuh. Tapi apakah kita akan menghabiskan waktu kita untuk bermain di dunia maya??Apakah kalian tidak rugi??
Agar kalian tidak menyesal di kemudian hari,haruslah kita bisa membatasi waktu kita untuk bermain dan mengatur waktu belajar kita agar lebih efisien. Pergunakan maximal 5 jam/minggu untuk mampir di dunia maya,agar waktu belajar kita tidak tersita. Dan pilihlah hari yang tepat untuk dirimu. 

0 komentar:

Posting Komentar