Duh..hari ini weekend. Pastinya banyak yang berlibur ya keluar kota. Menurutku janganlah sering-sering keluar kota karena di kota Tuban ini juga mempunyai hal-hal yang positif yang tidak kalah menarik untuk kita coba. Misalnya saja setiap hari minggu atau hari libur pastilah banyak para warga Tuban menghabiskan waktunya untuk JJP(Jalan-jalan Pagi). Kegiatan ini pun sering aku lakukan dengan sahabatnya untuk meluangkan waktu refreshing. Tahu gak? JJP ini tidak dilakukan para remaja saja,melainkan para orangtua sampai lansia. Coba saja kalo anda tidak percaya jika anda warga kota Tuban atau Wisatawan sempatkan waktu anda dipagi hari untuk keluar rumah dan mencoba berjalan-jalan keliling kota Tuban,pastilah akan menemukan orang-orang yang berkeliaran dengan pakaian santai ada yang jogging,ada yang bersepeda,ada pula yang memakai motor. Inilah keadaan kota Tubanku di hari Minggu. Suasana Pagi yang menyenangkan sekali. Apalagi jika anda menuju ke pusat kota,di Alon-alon. Pastilah ramai di Alon-alon. Banyak activitas yang dilakukan di sini. Ada kegiatan rutin pula yaitu senam pagi. Ada yang jogging dengan teman-temannya mengelilingi alon-alon. Ada yang bersepeda dan ada pula yang sekedar cangkruk dan minum kopi di trotoar alon-alon.
Ramailah pokoknya di TUBAN saat hari Minggu,asyiklah!!
Bukan hanya di Alon-alon saja. Anda juga bisa menghabiskan waktu di GOR TUBAN karena banyak para remaja yang maen bulu tangkis di GOR. selain itu bisa menghabiskan waktu di Laut saat matahari terbit,karena banyak pula para warga yang memanjakan diri di hari minggu ke laut. Seru kan Tuban??
0 komentar:
Posting Komentar